Pindang Ikan Lampung

Pindang Ikan ini berbeda dengan pindang biasa, pindang ikan ini berasal dari daerah Lampung.

Bahan:
500 gr ikan gabus segar, potong-potong
3 bh cabai merah, potong-potong
2 bh tomat, potong-potong
2 btg serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
2 lbr daun salam
4 lbr daun jeruk, potong-potong
500 ml air
½ sdm garam
½ sdt merica bubuk

Haluskan bumbu:

6 bh bawang merah
3 cm kunyit
3 siung bawang putih

Cara membuat:
Tumis bumbu halus, cabai merah, tomat, serai, lengkuas, daun salam dan daun jeruk hingga harum.
Masukkan ikan, aduk hingga berubah warna, tambahkan air, garam dan merica.
Setelah matang angkat lalu hidangkan panas-panas dengan nasi hangat. Selamat mencoba.
Untuk 4 orang.

0 Response to "Pindang Ikan Lampung"

Posting Komentar